Friday, August 28, 2015

Manfaat Mandi Air dingin Di pagi hari untuk Kecantikan Kulit dan Rambut

Udara dingin di pagi hari seringkali membuat seseorang malas mandi. Untuk menyiasatinya, kebanyakan dari mereka memilih menggunakan air hangat untuk mandi. Tidak masalah sich, karena air hangat juga berfungsi sebagai terapi, serta membersihkan kulit dari kotoran dan produk kimia yang digunakan sehari-hari. Namun dibandingkan air hangat, ternyata mandi air dingin di pagi hari lebih besar manfaatnya untuk kecantikan kulit dan rambut.
Bahan-bahan alami untuk menebalkan rambut
Lunturkan lemak perut dengan Jus buah-buahan ini
Manfaat Mandi air dingin untuk kecantikan rambut dan kulit
mandi air dingin/cintamela.com
Berbeda dengan air hangat dapat memicu kulit kering dan rambut kusam, mandi air dingin di pagi hari justru dapat menimbulkan efek yang baik untuk kulit dan rambut, diantaranya :

Mencegah dan mengobati jerawat

Mandi air dingin bisa membantu kulit untuk mengeluarkan racun yang mengendap dalam tubuh (detoksifikasi), sehingga Anda terhindar dari jerawat atau masalah kulit lainnya.

Menutup pori-pori kulit

Mandi air hangat membuat pori-pori kulit terbuka. Bagus juga sich, karena Anda bisa membersihkan kotoran dengan mudah. Namun penggunaan air dingin tetap dibutuhkan untuk menutup kembali pori-pori kulit. Hal tersebut dilakukan agar pori-pori kulit tidak tersumbat kotoran dan minyak yang memicu timbulnya jerawat/komedo.

Melindungi minyak alami kulit

Mandi air hangat dapat menghilangkan minyak alami kulit Anda, sehingga membuat kulit kering dan kusam. Sebaliknya, mandi air dingin di pagi hari membuat pori-pori kulit tertutup sehingga minyak alami kulit tetap terlindung.

Menghaluskan dan melembutkan kulit

Mandi air dingin di pagi hari tidak hanya menyegarkan badan, tapi juga membuat kulit lebih halus dan lembut, karena jaringan kulit lebih terpelihara.

Mengurangi kantung mata/mata panda

Mandi Air dingin di pagi hari dapat membantu melancarkan sirkulasi darah seluruh tubuh  sehingga pembengkakan di area mata atau lingkar hitam pada mata dapat diatasi.

Melindungi minyak alami rambut/sebum

Mandi Air hangat dapat menyebabkan minyak alami rambut menjadi terkikis sehingga rambut menjadi kering, kusam dan rusak. Sebaliknya, mandi dnegan air dingin justru dapat menjaga kadar minyak alami rambut sehingga rambut tetap kuat dan terhindar dari kerontokan.

Membuat rambut lebih bersinar

Mandi air dingin akan membuat kutikula rambut tertutup sehingga akan membuatnya memantulkan cahaya yang membuat rambut Anda terlihat sehat dan bersinar.

Membuat rambut lebih halus dan lembut

Berbeda dengan mandi air hangat yang membuat rambut kering dan kusam akibat terkikisnya minyak alami rambut, mandi air dingin justru dapat melindungi kadar minyak rambut dan kulit kepala sehingga rambut akan terlihat lebih halus, lembut dan mudah diatur.
Hem, ternyata banyak sekali manfaat mandi air dingin untuk kecantikan kulit dan rambut. Semoga bermanfaat yaa…

Loading...

Baca Juga

Manfaat Mandi Air dingin Di pagi hari untuk Kecantikan Kulit dan Rambut
4/ 5
Oleh
Tampilkan Komentar
Sembunyikan

1 comments:

August 22, 2016 at 12:11 AM delete

dr. Midi Hariyani, SpKK spesialis kulit dan kelamin dari Klinik Nusantara Kuningan menyatakan bahwa manfaat mandi pagi membantu membangunkan tubuh yang terlelap, di mana pada saat itu kondisi metabolisme tubuh sedang melambat. Sehingga dengan mandi pagi, ritme organ tubuh akan dikembalikan ke keadaan semula. setelah mandi pagi suhu tubuh akan kembali stabil, kerja jantung lebih bagus, pembuluh darah lebih lancar, dan kulit lebih fresh.

Reply
avatar