Tuesday, March 14, 2017

Waspadai 11 Gejala Tubuh Ketika Gula Darah Meningkat

IntipsLagi - Diabetes atau kencing manis termasuk satu penyakit yang saat ini banyak menyerang masyarakat tanpa peduli usia. Mengontrol kadar gula darah menjadi cara terbaik untuk mencegah risiko terkena diabetes. Mungkin tidak mudah, karena umumnya peningkatan gula darah seringkali tidak menimbulkan gejala spesifik. Bahkan biasanya, kenaikan gula darah baru bisa dirasakan ketika sudah menjadi beberapa penyakit serius, seperti gagal ginjal, jantung, luka pada kaki, gangguan pada retina mata, kerusakan saraf, dan lainnya. Agar terhindar dari risiko menakutkan tersebut, pastinya kita wajib  mengenali gejala yang disampaikan tubuh akibat meningkatnya kadar gula darah, yang diantaranya : Waspadai! Ini Bahaya Kebiasaan Mencium Bayi Baru Lahir
 gula darah meningkat/Banyakcerita.com

Berat badan turun drastis

Ketika kadar gula tinggi, seseorang akan mengalami penurunan berat badan secara drastis akibat kehilangan glukosa/kalori dalam tubuh. Turunnya berat badan juga disertai berkurangnya kekuatan otot sehingga bawaannya lemas dan tidak nyaman. 6 Kebiasaan Ini Sebelum Tidur Ini Bikin Kulit Wajah Segar dan Cantik Alami

Sering buang air kecil

Ketika tubuh mengalami kelebihan glukosa, maka ginjal akan kesulitan untuk menyaringnya sehingga akhirnya terpaksa dikeluarkan melalui urin. Akibatnya akan semakin banyak urin yang dihasilkan dan juga dikeluarkan. Sebelum Terlambat, Kenali Pertanda Akan Datangnya Putting Beliung

Merasa kelelahan

Glukosa sangat dibutuhkan oleh sel tubuh untuk menghasilkan energy. Namun ketika kadar gula darah tinggi, maka kebutuhan glukosa menjadi tidak bisa terpenuhi yang berakibat sel tubuh tidak mampu bekerja dengan baik sehingga sebabkan Anda mudah kelelahan. Kehadiran 5 Binatang Ini Banyak dipercaya Kabarkan Kematian

Cepat haus

Buang air kencing terlalu sering membuat Anda mudah kekurangan cairan sehingga tubuh membutuhkan banyak cairan. Selain itu, dalam air liur kita juga mengandung glukosa sehingga kondisi inilah yang membuat Anda lebih mudah haus. Jangan Poligami Jika Diniatkan untuk 6 Hal ini

Gampang lapar

Selain cepat haus, seseorang yang mengalami kadar gula tinggi juga mudah lapar. Hal ini disebabkan sudha tidak ada insulin yang mengontrol glukosa atau gula darah sehingga jaringan tubuh akan kekurangan asupan nutrisi yang berakibat munculnya respon rasa lapar.

Sering mengalami mati rasa

Meningkatnya kadar gula darah mengakibatkan banyak gula melewati saraf menggantikan tugas garam dan elektrolit. Pergantian ini mengakibatkan terjadinya perubahan pada fungsi dan struktur molekul sehingga system saraf salah mengirim ke otak sehingga menyebabkan penderita sering mengalami mati rasa.

Kram otot

Selain kesemutan, kadar gula tinggi juga akan mengakibatkan otot kehilangan kekuatan yang mengakibatkan rusaknya beberapa jaringan otot. Kondisi itulah yang menyebabkan seseorang mudah mengalami kram.

Penglihatan kabur

Ketika kadar glukosa meningkat, maka akan berisiko naik ke mata. Naiknya glukosa yang diikuti air menuju mata berpotensi mengubah bentuk lensa sehingga berakibat lensa kehilangan kemampuan untuk focus dan penglihatan jadi kabur. Namun masalah ini bisa diatasi ketika kadar gula darah berhasil diturunkan.

Infeksi jamur

Ketika gula darah meningkat, maka glukosa juga akan berada di area vagina sehingga memicu jamur tumbuh dengan cepat dan subur. Jika tidak segera diatasi, maka dapat menimbulkan infeksi serius.

Mood tidak stabil

Tingginya kadar gula darah juga berpotensi mempengaruhi otak sehingga membuat seseorang memiliki mood yang tidak stabil dan susah berkonsentrasi.

Luka yang tak kunjung sembuh

Tingginya kadar gula darah seringkali membuat seseorang mengalami radang pada kulit (mirip bisul) yang kemudian sulit disembuhkan dalam waktu lama.

Cara Mencegah Meningkatnya Kadar Gula Darah

Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk mencegah tingginya kadar gula darah, diantaranya :
•    Atur pola makan yang sehat
•    Olahraga secara teratur
•    Control kadar gula darah secara rutin
•    Jaga berat badan ideal
Semoga informasi yang berjudul Waspadai 11 Gejala Tubuh Ketika Gula Darah Meningkat diatas membuat kita semakin waspada agar terhindar dari risiko diabetes.

Tags : tanda gula darah rendah, cara mengatasi gula darah tinggi, gula darah tinggi 400, ciri ciri orang terkena penyakit gula darah, berapa kadar gula darah tinggi, akibat gula darah tinggi, gejala gula darah dan pencegahannya, makanan gula darah tinggi


Loading...

Baca Juga

Waspadai 11 Gejala Tubuh Ketika Gula Darah Meningkat
4/ 5
Oleh
Tampilkan Komentar